Konser JYJ Membawa Dampak Positif Bagi Seoul

Kamis, 02 Desember 2010

Lewat JYJ ‘Worldwide Concert in Seoul’, yang diadakan baru-baru ini tanggal 27 dan 28 November, terlihat ketiganya sekali lagi menunjukkan popularitas mereka diantara fans internasional, membuktikan mereka dianggap poros di tengah Hallyu Wave.

Sebanyak 3000 fans internasional terbang ke Korea untuk menonton pertunjukkan, termasuk fans dari Jepang, Cina, Taiwan, dan Malaysia, serta ada juga dari Amerika dan Eropa. Karena ini, lembaga penerbangan (pesawat terbang) melihat ada peningkatan penjualan di bulan November 2010.
Salah satu majalah industri paraswisata menyatakan sebelum konser JYJ, “sebanyak 2143 wisatawan Jepang terbang ke Korea untuk melihat konser JYJ tanggal 27 dan 28, konser ini membawa dampak besar.” Perwakilan pariwisata lainnya mengungkapkan, “Dari 4.113 wisatawan yang datang, sebanyak 2.500 turis datang hanya untuk melihat konser JYJ.”
Kumpulan para fans datang lebih awal 5 jam sebelum konser di Jamsil Olympic Stadium. Tempat konser berubah menjadi festival global, dimana para fans dari Jepang, Cina, Thailand, Filipina, Amerika, Inggris, dan Jerman datang bertemu.
“Jumlah wisatawan meningkat pesat karena konser ini. Melalui ini, JYJ telah membuktikan kemampuan mereka dan pengabdian sebagai Hallyu star,” kata seorang perwakilan biro wisata di tempat konser.
Mereka melanjutkan,”Sampai-sampai dimana mereka kesulitan untuk memesan kamar bagi para wisatawan di hotel Seoul. Konser ini meraup nilai ekonomi antara $800,000 sampai $8 million USD.
Sementara itu, dua bulan lalu perwakilan dari Korean Entertainment Producers Association menyatakan bahwa, “kegiatan JYJ akan memiliki pengaruh negatif pada Hallyu Wave”, dan mengirim surat permintaan ke berbagai acara TV kbael agar mereka tidak menayangkan JYJ di siaran TV.
Meskipun demikian JYJ telah melakukan perjalanan selama sebulan terkahir ke enam kota di Asia seperti Thailand, Malaysia, Singapura, Taiwan, dan China serta kota-kota besat di Amerika, untuk menampilkan konser mereka ke seluruh dunia, yang membuat para penggembar internasional melihat bahwa tuduhan efek negatif terhadap Hallyu terbantahkan.


source : koreanindo

0 komentar:

Posting Komentar

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes | Converted by BloggerTheme | Blogger Templates